Abstrak
Kegiatan pariwisata telah ada semenjak adanya perjalanan dari suatu tempat ke tempat lain. Kebutuhan akan perjalanan yang dilakukan haruslah terpenuhi. Motivasi atau motif perjalanan wisata berbeda-beda, sesuai dengan ekonomi dan lingkungan masyarakat itu sendiri serta sesuai dengan tingkat perkembangan dan tingkat sosial budaya mereka. Data yang didapatkan bersumber pada study literatur dan pengamatan, menganalisa kebutuhan mengenai beberapa tempat wisata serta penginapan yang ada di kota batu. Perancangan aplikasi ini menggunakan Unified Modelling language (UML) dengan pembuatan aplikasi berbasis android blog programing. Sistem informasi ini memberikan suatu usulan rancangan aplikasi informasi planning wisata. Dimana sistem ini dapat memandu wisatawan ketika akan melakukan kegiatan berwisata sehingga wisatawan secara mandiri dapat menentukan planning wisata tanpa adanya bantuan dari seorang pemandu wisata atau suatu instansi pariwisata. wisatawan dapat memperkirakan biaya dalam berwisata, serta mendapatkan informasi rute dan transportasi untuk menuju tempat wisata dan penginapan.
Kata Kunci
Cara Mengutip
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.